Setelah Hiatus Lama......


Blog ini memang hiatus untuk waktu yang cukup lama. Setelah lulus dan meninggalkan SMAN 1 Boyolangu, Tulungagung, di tahun 2010, warga IPA 6 pun seakan juga meninggalkan blog ini tak terurus. Wkwk. Berawal dari perbincangan tanpa sengaja sekitar beberapa hari yang lalu bersama tiga orang mantan makhluk IPA 6 di sebuah kafe yang dulu harga menunya lumayan murah dan tempatnya enak tapi sekarang harganya mulai naik lalu tempatnya jadi rame dan wifinya lemot, terbentuklah keinginan saya untuk mengisi kembali blog ini dengan keceriaan. Horeee! Sebenernya banyak… banyak sekali yang pengen saya posting tentang IPA 6 di sini, mungkin karena selama ini kelas IPA 6 telah memberikan arti yang begitu mendalam di hidup saya. Azekkk. Mungkin nanti akan saya akan throw back (posting foto-foto dan mungkin video lama) saja.

Saya ingin mengingatkan kembali kepada para pembaca, khususnya teman-teman IPA 6, bahwa kita dulu pernah menghabiskan hari-hari di bawah atap yang sama. Mungkin kita memang diciptakan untuk segila sekompak ini dulu, bahkan hingga sekarang saat kita telah sibuk berjalan sendiri-sendiri. Sebenarnya kita tidak selalu berjalan sendiri-sendiri sih, ada kalanya kita masih bertemu untuk berbincang dan membully satu sama lain mempererat persahabatan. Pada saat ramadhan, kebetulan IPA 6 yang sekelas Muslim semua ini, selalu menyempatkan waktu untuk berbuka puasa bersama, meskipun selama 4 tahun setelah berpisah ini buka puasa bersama selalu dihadiri oleh orang yang itu-itu saja. Yah, mungkin karena kesibukan atau bertepatan dengan acara lain.

Setelah 4 tahun kelulusan Batalyon IPA 6 dari SMAN 1 Boyolangu, kita memang memilih jalan yang berbeda. Ada yang kuliah, bekerja, pergi ke luar angkasa menikah…. Banyak hal yang terjadi selama 4 tahun belakangan setelah kita berpisah, kita pun juga mulai berubah dan memilih untuk menciptakan dunia baru, mencari teman-teman baru, serta tanpa kita sadari kita telah menciptakan jarak dengan teman lama. Namun apa yang lebih penting adalah persahabatan ini harus tetap ada.



Mungkin semakin bertambah umur kita, kita pun semakin pandai berpikir. Tak jarang pikiran-pikiran di dalam diri membawa persahabatan ini pada perselingkuhan perselisihan yang membuat kita semakin berjarak. Sempat terpikir jauh hari sebelum ini dalam benak saya untuk ‘meninggalkan’ IPA 6 karena mulai adanya perbedaan cara berpikir saya dengan mereka. Namun selama 4 tahun ini pula saya berpikir, untuk apa meninggalkan teman-teman IPA 6 jika yang perlu saya lakukan hanya mengerti, melihat dari sudut pandang mereka, serta menerima perbedaan yang ada. Meskipun hanya 2 tahun kita bersama di IPA 6, namun begitu banyak yang telah dilalui. Kita pernah bolos bersama (bagi yang hobi bolos), les bersama, makan di kantin bersama, menang di classmeeting, memberi kejutan ultah pada bu Sirami pak Bero wali kelas 11 IPA 6, TMD (tangan metu dhewe) dan remi bersama, remidi berjama’ah, ujian sekolah dan nasional bersama, pergi ke tes di PTN pun bersama, dan akhirnya kita lulus bersama. Apa yang pernah kita lalui itu jauh lebih berharga daripada egoisme diri untuk melupakan IPA 6 sebagai bagian yang pernah ada.

Jangan pernah menyerah atas persahabatan ini walaupun ada dari kita yang merasa sulit untuk bertahan. Semoga kita semua yakin bahwa ini hanyalah duri kecil di tengah jalan kita. Mwach… *eaaakkkkk*

2 thoughts on “Setelah Hiatus Lama......

Unknown mengatakan...

Kereeen, terima kasih ya,

Unknown mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.